Gertak PSN bersama Lintas Sektoral di Pedukuhan Botokan Argosari Sedayu

Pada hari 31 Mei 2024 dilaksanakan kegiatan Gertak PSN bersama Lintas Sektoral di Pedukuhan Botokan Argosari Sedayu. Hadir dalam kegiatan ini dari unsur Kapanewon Sedayu, Kalurahan Argosari, Koramil Sedayu, Polsesk Sedayu dan Puskesmas Sedayu 1 beserta dengan Kader di wilayah Padukuhan Botokan. Hasil dari kegiatan PSN dengan ABJ 83,3% diambil  sample  dari 4 : RT 17 s.d 20 Masing-masing RT sample 15 sd 20 KK/ Rumah se Pedukuhan Botokan. Puskesmas Sedayu 1 juga menyampaikan tentang Evaluasi Berkenaan Hasil Gertak PSN dan Sosialisasi Berkenaan Demam Berdarah dan Cikungunya, Leptospirosis, Penyakit Japanese Anchepilitis, Ditemukan  jentik-jentik selain di dalam bak mandi juga beberapa rumah terutama tampungan air dan ban bekas yang ada di luar rumah. Maka dari itu Kader diminta untuk selalu mensosialisasikan untuk selalu menjaga kebersihan dan pemberantasan sarang nyamuk. Akan diberikan abate kepada warga yang kesulitan dalam menguras tampungan air, yang mana dapat bertahan sampai 3 bulan. Dan juga mengingatkan untuk melakukan skrening setahun sekali agar BPJS tetap aktif untuk mengantisipasi. Kegiatan PSN dijadwalkan setiap satu bulan sekali oleh Kalurahan untuk satu padukuhan tiap bulannya.